Home Gaya hidup Agar Tidak Saltum, Jangan Pernah Pakai 6 Jenis Busana Ini ke Pesta...

Agar Tidak Saltum, Jangan Pernah Pakai 6 Jenis Busana Ini ke Pesta Pernikahan!

Facebook
Twitter

TELENEWS.ID – Mungkin inilah bulan-bulan di mana banyak pembaca Telenews yang harus menghadiri pesta pernikahan. Maklum bulan Syawal hingga bulan Haji, dianggap sebagai bulan baik untuk menyelenggarakan pesta pernikahan.

Menjadi tamu undangan pada suatu pesta pernikahan mungkin menjadi hal yang sepele, namun sebaiknya tidak diabaikan begitu saja. Saat menghadiri suatu pernikahan, mau tak mau kamu juga harus memikirkan jenis busana dan penampilan apa yang tepat untuk kamu kenakan.

Tentu kamu tak ingin saltum atau salah kostum dan digosipkan oleh orang banyak. Apalagi jika kamu juga harus berfoto dengan mempelai. Nah agar tidak salah kostum, sebaiknya kamu tidak menggunakan atau memakai beberapa benda ini saat jadi tamu undangan pernikahan.

  1. Jangan pakai busana serba putih
    Kecuali kamu adalah sang pengantin wanita, mengenakan gaun putih ke pesta pernikahan secara tradisional adalah hal yang dianggap tidak sopan dan kurang pantas. Ini karena hanya pengantin wanita yang dianggap layak mengenakan busana warna putih di hari spesialnya itu. Tinggalkan semua warna putih, gading, dan warna sampanye di rumah, kecuali undangan secara khusus meminta tamu mengenakan pakaian putih. Pengantin wanita layak untuk tampil menonjol dalam gaunnya, dan kamu tentu tidak ingin mengecewakannya atau tamu lain dengan mengenakan pakaian warna putih.
  2. Jangan pakai denim
    Kecuali memang itu dress code yang ditentukan dalam undangan, busana berbahan denim sebaiknya tidak mau kenakan di acara pernikahan. Meskipun pesta pernikahan yang kamu hadiri bertema casual, sebaiknya hindari denim dan pilihan busana lain yang sedikit formal seperti rok, celana bahan dan kemeja. Hormatilah mempelai dengan mengenakan busana yang sopan dan tidak terlalu casual.
  3. Jangan pakai busana yang memperlihatkan dada dan pundak
    Jika kamu menghadiri pernikahan bertema tradisional atau akad yang di helat di tempat keagamaan seperti masjid, pura atau gereja; ada baiknya mengenakan busana tertutup terutama untuk bagian dada dan pundakmu. Memperlihatkan pundak dan dada bisa menarik perhatian negatif orang, dan akan membuatmu terkesan sebagai tamu yang tidak memiliki rasa hormat pada tuan rumah dan institusi keagamaan.
  4. Jangan pakai sweater atau hoodie
    Sweater dan hodie memang jadi busana favorit di musim hujan seperti sekarang ini. Namun sebaiknya kamu meninggalkan dua busana ini di rumah, saat datang ke pesta pernikahan. Sweater dan hodie menjadi dua jenis busana yang tidak umum dikenakan di pesta pernikahan jadi bisa saja kamu jadi saltum saat memaksa mengenakannya.
  5. Jangan pakai busana yang terlalu mencolok dan berlebihan
    Tentu saja sangat dimaklumi jika kamu ingin terlihat menonjol dan berbeda dari tamu kebanyakan di pesta pernikahan. Namun kamu harus tahu bahwa kurang pantas rasanya mengenakan busana yang lebih mencolok dan berlebihan dibandingkan dengan mempelai itu sendiri. Kenakan saja busana berwarna kalem atau netral, dengan aksen atau ruffle yang tidak terlalu berlebihan.
  6. Jangan pakai busana transparan
    Kecuali kamu memakai dalaman di baliknya, mengenakan busana transparan apalagi yang memperlihatkan bagian tubuh tertentu rasanya kurang pantas dan tidak sesuai dengan norma. Kamu masih bisa mengkombinasikan busana transparan dengan kamisol, tanktop, inner dress atau jumpsuit yang tentu saja akan membuat penampilanmu jadi lebih elegan.

Selain itu, jika dalam undangan disertakan dress code misalnya warna busana yang dipakai oleh tetamu, maka ada baiknya kamu mematuhinya. Kamu tentu tidak ingin tampil terlalu mencolok dan berbeda dari undangan lainnya bukan? Tunjukkan rasa hormat pada mempelai, dengan mengenakan busana sesuai dress code yang telah dicantumkan pada undangan. (Yuyun Amalia)

Facebook
Twitter

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Yoyic Dairy Indonesia

Most Popular

Waspada! Ada Aplikasi dan Web Ilegal MyPertamina, Jangan Asal Akses

TELENEWS.ID - Masyarakat perlu berhati-hati terhadap akses situs dan aplikasi MyPertamina yang dianggap ilegal. Sudah beredar situs dan aplikasi...

Hasil Kunjungan Jokowi ke Ukraina, Pembahasan Soal Perdamaian dan Kondisi Ukraina Saat Ini

TELENEWS.ID – Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengadakan pertemuan dengan Presiden Ukraina, Volodymyr Zelensky, di Istana Negara Ukraina, Maryinsky, Kyiv pada Rabu (29/06/2022)...

Update Hasil Pertandingan Petronas Malaysia Open 2022 – 29 Juni 2022

TELENEWS.ID – Hari kedua babak 32 besar dalam turnamen Petronas Malaysia Open 2022 pada Rabu (29/06/2022) di Axiata Arena, Kuala Lumpur, menghasilkan...

Update Hasil Pertandingan Petronas Malaysia Open 2022 – 28 Juni 2022

TELENEWS.ID – Turnamen tertinggi versi BWF, Petronas Malaysia Open 2022 telah digelar pada Selasa (28/06/2022) di Axiata Arena, Kuala Lumpur, Malaysia. Sayangnya,...