Home Olah Raga AS Roma Dapatkan Jose Mourinho, Tottenham Hotspur Dapat Untung ?

AS Roma Dapatkan Jose Mourinho, Tottenham Hotspur Dapat Untung ?

Facebook
Twitter

TELENEWS.ID – Tottenham Hotspur diperkirakan akan menghemat sekitar £9 juta sebagai pembayaran kompensasi kepada Jose Mourinho setelah dia menerima pekerjaan sebagai pelatih kepala di AS Roma.

Pria 58 tahun itu awalnya menyetujui paket pesangon senilai sekitar £20 juta menyusul pemecatannya oleh Spurs bulan lalu.

Angka itu terdiri dari Mourinho yang menerima gaji sekitar £15 juta per tahun secara penuh sampai kontraknya di Tottenham Hotspur berakhir pada musim panas 2022.

Namun, sebuah sumber dari luar negeri mengungkapkan bahwa kesepakatan datang dalam bentuk Spurs tetap membayarkan gajinya sampai tanggal itu daripada satu pembayaran sekaligus, yang berarti bahwa jika dia mengambil posisi kepelatihan di klub lain, Spurs hanya perlu menambah penghasilannya sampai mencapai angka yang disepakati.

Menurut sumber yang sama, Jose Mourinho akan mendapatkan upah £8,8 juta per tahun di AS Roma sebelum pajak. Dengan begitu, Tottenham Hotspur akan terus membayar Mourinho sampai dia mulai bekerja di AS Roma musim panas nanti, tetapi kemudian gajinya sebesar £8,8 juta di AS Roma secara efektif menjadi tabungan.

Mourinho juga akan mendapat keuntungan dari keringanan pajak baru di Italia yang menawarkan pengurangan 50% untuk bintang olahraga top, tetapi hanya jika dia tinggal di negara itu selama dua tahun.

Ini adalah tugas kedua ‘The Special One’ di Serie A, setelah menghabiskan dua musim bersama Internazionale dari 2008 hingga 2010, di mana ia memenangkan gelar Serie A berturut-turut serta Coppa Italia dan Liga Champions UEFA untuk menyelesaikan treble winners di musim terakhirnya. (Dhe)

Facebook
Twitter
Dhe

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Yoyic Dairy Indonesia

Most Popular

Menurut Penelitian, Pria dengan 7 Sifat Ini yang Bakal Jadi Pasangan Terbaik Untukmu

TELENEWS.ID - Bagi wanita memilih pasangan bukanlah hal yang main-main. Banyak hal yang harus mereka pertimbangkan sebelum memilih pasangan, baik untuk menjadi...

Membongkar 5 Mitos Seputar Operasi Caesar, Proses Melahirkan yang Dipilih Nagita Slavina

TELENEWS.ID - Pasangan Raffi Ahmad dan Nagita Slavina akhirnya menimang buah hati mereka yang kedua. Pada Jumat, 26 November 2021 kemarin, Gigi...

Mengenal Oversharing, Kebiasaan Menggunakan Medsos yang Bisa Membuatmu Kehilangan Privasi

TELENEWS.ID - Di zaman seperti sekarang ini hampir segala sesuatu dibagikan oleh orang-orang di media sosial. Mulai dari aktivitas setelah bangun tidur...

Makanan yang Membantu Mengatasi Selulit Secara Alami

TELENEWS.ID - Sejatinya adalah hal yang normal dan lumrah jika wanita memiliki selulit pada kulit atau tubuh mereka. Namun tak bisa dipungkiri...