Home Otomotif Deretan Fakta Menarik Sepeda Motor MotoGP

Deretan Fakta Menarik Sepeda Motor MotoGP

Facebook
Twitter

TELENEWS.ID – MotoGP merupakan kasta tertinggi dalam ajang balap motor dunia, dengan para pembalapnya memiliki kecepatan yang sangat tinggi sehingga adrenalin para penontonnya ikut terpacu.

Ditambah lagi di setiap balapan selalu ada drama hingga insiden di lintasan. Namun apakah ada yang tahu tentang fakta di balik motor yang digunakan di MotoGP? Berikut ulasannya.

Yang pertama adalah fakta bahwa motor yang digunakan dalam MotoGP dirakit oleh tangan manusia. Dengan begitu bisa dibayangkan bagaimana keahlian sang perakit karena harus bisa menyesuaikan segala komponen termasuk mesin agar sesuai karakter seorang pembalap dan nyaman ketika meluncur di lintasan.

Kemudian perlu diketahui juga bahwa motor yang digunakan di MotoGP biasanya memiliki bobot 160 kg atau dua kali berat orang dewasa.

Maka jangan heran kenapa jika seorang pembalap jatuh, motornya seringkali ditinggal karena untuk mendirikan kembali motor tersebut membutuhkan bantuan lebih dari dua orang.

Lalu motor MotoGP juga memiliki teknologi yang semakin canggih. Pada dasbor motornya terdapat tanda peringatan sehingga seorang pembalap tak perlu lagi melihat info dari bendera yang dikibarkan petugas.

Selain itu, pada stangnya, motor MotoGP memiliki lima tombol dengan berbagai warna yang memiliki kemampuan untuk mengubah karakter motor. Untuk lima tombol yang dimaksud adalah launch control, torque control, engine brake control, traction control dan wheelie control.

Fakta berikutnya adalah tentang pergantian gigi atau transmisi motor MotoGP yang menjadi faktor penting dalam balapan dan tentu saja pembalapnya harus memiliki keahlian khusus karena hal itu bisa dilakukan kurang dari satu detik.

Kemudian membahas kecepatannya, motor MotoGP bisa melaju dari 0-100 km/jam hanya dalam waktu 2,5 detik alias lebih cepat dari mobil F1. Bahkan di tikungan, motor tersebut masih bisa stabil dengan kecepatan 160 km/jam.

Hal itu mungkin wajar karena motor MotoGP memiliki kapasitas 1000 cc.

Melihat kecepatan yang luar biasa, tentu motor MotoGP perlu memiliki sistem pengereman, yang merupakan fitur vital. Rem nya memiliki desain khusus untuk mengurangi kecepatan dari 350 km/jam ke angka 100 km/jam dalam waktu singkat. Dan uniknya, setiap sirkuit memerlukan jenis rem yang berbeda.

Ada dua macam bahan rem yaitu piringan cakram berbahan carbon fiber digunakan dalam cuaca cerah atau kering, sedangkan dalam kondisi hujan atau basah, bahan rem menggunakan besi.

Selain itu temperatur rem adalah sesuatu yang wajib diperhatikan agar bisa berfungsi normal dan juga stabil, harus sekitar 200-800 derajat Celsius. Sedangkan untuk ukuran piringan rem nya adalah 340 mm atau berbeda cukup jauh dibandingkan dengan piringan rem motor komersil (240-300 mm).

Fakta yang terakhir adalah tentang harga. Menurut dari berbagai sumber, harga satu motor MotoGP mencapai USD2 juta atau sekitar Rp28 miliar.

Mungkin harga sebesar itu wajar karena untuk bagian fork saja memerlukan biaya hingga USD100.000 atau sekitar Rp1,4 miliar. Kemudian untuk bodi motor yang terbuat dari carbon fiber memiliki harga USD10 per 0,45 kg. Sedangkan pada bagian mesin, kocek sebesar USD220.000 atau sekitar Rp3,1 miliar perlu disiapkan untuk biaya pembuatannya.

Melihat angkanya, ada hal yang perlu diketahui juga bahwa beberapa komponen yang terdapat di motor MotoGP tidak bertahan lama. Misalnya untuk ban yang hanya mampu bertahan beberapa jam setelah terpasang.

Hal itu disebabkan oleh ban motor MotoGP lebih lengket sehingga lebih cepat habis apalagi saat berada di temperatur tinggi. Dan untuk harganya, ban tersebut kabarnya mencapai USD1,3 juta atau sekitar Rp19,4 miliar. (Dhe)

Facebook
Twitter

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Yoyic Dairy Indonesia

Most Popular

Mengenal Situationship yang Bisa Menjebakmu Dalam Hubungan Toxic Tanpa Status

TELENEWS.ID - Apakah kamu memiliki seorang teman yang memperlakukan kamu dengan mesra, dan memberikan perhatian lebih dari seorang teman? Akan tetapi sayangnya,...

Hati-hati, Dokter Peringatkan Bahaya Memakai Celana Jeans Ketat Bagi Organ Intim Wanita

TELENEWS.ID - Praktis, stylish dan bisa dipadukan dengan jenis busana apa saja membuat celana jeans menjadi salah satu item fashion favorit kaum...

Manchester United Ditangan Ralf Rangnick, Apakah Mampu Bersaing?

TELENEWS.ID - Belakangan nama Ralf Rangnick mencuat di kancah dunia sepak bola untuk menjadi juru taktik klub Manchester United. Seperti diketahui bersama,...

Etika Berinteraksi dengan Penyandang Disabilitas

TELENEWS.ID - 3 Desember diperingati sebagai Hari Penyandang Disabilitas Internasional. Peringatan ini digagas untuk meningkatkan kepedulian kepada para penyandang disabilitas, yang sering...