Home Olah Raga Diduga Depresi Akibat Rasisme, Eks-Primavera AC Milan Bunuh Diri

Diduga Depresi Akibat Rasisme, Eks-Primavera AC Milan Bunuh Diri

Facebook
Twitter

TELENEWS.ID – Berita duka datang dari ranah sepakbola Italia. Seorang mantan pemain akademi primavera AC Milan, Seid Visin, meninggal dunia karena bunuh diri. Diduga pemuda keturunan Ethiopia itu mengakhiri hidupnya karena menjadi korban rasisme.

Dilansir dari harian Il Corriere della Sera, Visin ditemukan tak bernyawa di kediamannya pada hari Sabtu 5/6/2021 silam. Dalam penggeledahan di tempat kejadian perkara, polisi menemukan secarik surat yang isinya menjelaskan bahwa Visin terpaksa berhenti dari tempat kerjanya karena kerap dihina.

“Ke mana pun saya pergi dan berada, saya merasa terbebani dari pandangan orang yang skeptis, bias, jijik dan ketakutan,” tulis Visin dalam surat terakhirnya. “Saya bukan imigran. Saya diadopsi ketika masih dan ingat semua orang yang dulu mencintai saya. Kemanapun saya pergi, semua orang bicara dengan sukacita, respek, dan penuh rasa ingin tahu. Kini, sepertinya semua telah berbalik”.

Visin memang lahir di Ethiopia pada bulan September 2000 silam. Ia kemudian diadopsi oleh sebuah keluarga Italia dari daerah Nocera Inferiore. Bakat sepakbola Visin membuatnya sempat menimba ilmu di akademi muda (primavera) AC Milan. Kiper andalan Rossoneri, Gianluigi Donnarumma diketahui merupakan rekan seangkatan Visin di primavera.

Visin kemudian memutuskan untuk hijrah ke Benevento demi menambah jam terbang karena kurang bisa bersaing di Primavera Milan. Sayangnya, di klub tersebut karirnya malah mandek dan ia pun harus menyambung hidup dengan bekerja sebagai pelayan restoran. Di karir keduanya tersebut, Visin kerap mendapat tindakan rasisme dari para pelanggan hingga mentalnya tertekan dan terpaksa berhenti bekerja.

“Saya terpaksa meninggalkan pekerjaan karena terlalu banyak orang di sana, bahkan orang yang lebih tua menolak dilayani saya. Saya seperti dianggap tidak nyaman bekerja di sana dan dianggap harus bertanggung jawab atas banyaknya anak muda Italia (kulit putih) yang belum mendapat pekerjaan” tutur Visin dalam surat terakhirnya tersebut. 

Namun belakangan, kedua orang tua angkat Visin membantah bahwa tindak rasisme di tempat kerja menjadi penyebab kematiannya. Mereka menyebut bahwa surat itu sudah dibuat Visin dua tahun sebelumnya. Namun  hal itu tidak menutup kemungkinan Visin menderita depresi akut akibat perlakuan tak adil yang diterimanya hingga memutuskan untuk bunuh diri.

Kematian tragis Visin mengundang simpati dari seluruh dunia yang rata-rata mengecam keras tindak rasisme yang masih kerap terjadi dewasa ini. Pihak AC Milan turut mengucapkan belasungkawa lewat akun twitter akademinya, AC Milan Youth Sector. “Tidak ada kata yang tepat untuk mengucapkan selamat tinggal pada pemuda berusia 20 tahun” cuit akun tersebut.

Gianluigi Donnarumma sendiri buka suara dan mengaku sangat terpukul dengan kematian Visin. “Saya tidak pernah lupa dengan senyumannya. Kami tinggal bersama di sekolah asrama Milan beberapa waktu lalu. Dia teman saya, tidak ada yang berbeda di antara kami,” tutur Donnarumma dalam wawancara dengan media ANSA. (Billy Bagus)

Facebook
Twitter

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Yoyic Dairy Indonesia

Most Popular

Berniat Menghibur, Tapi 5 Hal Ini Tak Boleh Dilakukan pada Wanita yang Suaminya Meninggal Dunia

TELENEWS.ID - Betapa hancur hati Nadzira Shafa istri dari almarhum Ameer Azzikra, adik selebgram Alvin Faiz yang tak lain juga putra kedua...

Permohonan Gubernur Anies Baswedan untuk bertemu dengan Bapak Presiden Ir. Joko Widodo

TELENEWS.ID - Saya, Prof. Otto Cornelis Kaligis, Warga Binaan Lapas kelas satu Sukamiskin Bandung, dalam kedudukan saya sebagai praktisi dan ahli hukum,...

Inikah 5 Alasan Nekat Pria Berselingkuh Meski Sudah Punya Pasangan Sempurna?

TELENEWS.ID - Beberapa waktu lalu jagat media sosial dikejutkan dengan kabar YouTuber dan influencer Nessie Judge yang mengakhiri hubungan dengan kekasihnya, Bram...

Pemerintah Hormati Putusan MK Terkait UU Cipta Kerja

TELENEWS.ID - Presiden Joko Widodo mengatakan bahwa pemerintah menghormati dan segera melaksanakan putusan Mahkamah Konstitusi (MK) Nomor 91/PUU-XVIII/2020 terkait Undang-Undang (UU) Nomor...