Home Gaya hidup Kesehatan Jadi Sering Haus, Waspadai 4 Tanda Diabetes Pada Wanita Yang Sedang Hamil

Jadi Sering Haus, Waspadai 4 Tanda Diabetes Pada Wanita Yang Sedang Hamil

Facebook
Twitter

TELENEWS.ID-Wanita yang sedang hamil memang wajib untuk memprioritaskan kesehatan mereka. Tetap fit dan sehat adalah sesuatu yang harus dipenuhi oleh calon ibu yang sedang berbadan dua. Namun ada kalanya seorang ibu yang sedang hamil pun bisa mengalami masalah kesehatan juga.

Salah satu gangguan kesehatan yang rawan dialami oleh ibu hamil adalah gestational diabetes yang jika dibiarkan, maka akan sangat berbahaya bagi ibu hamil dan calon buah hatinya. Yang dimaksud dengan gestational diabetes sendiri adalah diabetes yang hanya terjadi pada wanita yang sedang hamil saja.

Dr. Handojo Tjandra, Spesialis Obstetrics & Gynecology OMNI Hospitals Alam Sutera; mengatakan bahwa penyebab seorang ibu hamil mengalami diabetes belum diketahui secara pasti. Namun perubahan honor menjadi hal yang mungkin menyebabkan hal ini.

“Ada kemungkinan hormon ikut berperan karena tubuh perempuan menghasilkan beberapa hormon dalam jumlah banyak pada saat hamil. Salah satunya adalah hormon yang mengganggu bekerjanya insulin,” ujar Dr. Handojo.

Sekitar 6-9% wanita diketahui mengalami diabaets ketika dia sedang hamil. Namun menurut dokter kandungan Barbara E. Simpson, M.D., ibu hamil tidak perlu terlalu panik saat didiagnosa dengan gestational diabetes.

“Beruntung, gestational diabetes mudah diiagnosa dan diatasi. Tes puasa gula darah bisa memastikan ibu dan calon bayinya tetap sehat dan bahagia” ujar Barbara. Sementara itu wanita yang berusia diatas 25 tahun, punya riawayat diabetes tipe 2 pada keluarganya, kelebihan berat badan dan pernah mengalami Gestational diabetes pada kehamilan sebelumnya lebih berpotensi mengalami gangguan kesehatan ini.

Lalu apa saja sih tanda wanita hamil mengalami diabates sehingga ibu hamil bisa aware dan mendapatkan penanganan medis yang cepat dan tepat?

  1. Selalu merasa haus
    Seorang ibu hamil yang mengalami rasa haus ekstrim, harus waspada lantaran ada kemungkinan dia mengalami diabates. Padahal mereka tak melakukan aktivitas berat atau kepanasan. Selain haus ekstrim, mereka juga akan mengalami mulut kering yang membuat mereka selalu merasa haus dan ingin minum terus.
  2. Selalu merasa kelelahan
    Sebenarnya adalah hal yang wajar jika ibu hamil merasa lelah. Namun mereka patut waspada saat merasa lelah secara berlebihan, bahkan setelah makan atau ketika tak melakukan apa-apa. Sebaiknya segera temui dokter saat mengalami kelelahan luar biasa saat sedang hamil ini.
  3. Jadi lebih sering kencing
    Ibu hamil mungkin sering mengalami kencing apabila dia mengalami gestational diabetes. Sebenarnya, adalah wajar jika wanita hamil jadi sering kencing karena pertumbuhan janin juga menekan kandung kemihnya. Namun ketika mereka jadi sering kencing secara berlebihan namun urine hanya sedikit yang keluar, maka perlu mewaspadai terjadinya gestational diabetes ini.
  4. Selalu merasa lapar
    Ibu hamil yang terkena gestational diabetes mungkin akan mengalami rasa lapar yang ekstrim. Ini karena kelebihan gula darah atau hyperglycemia, menyebabkan glukosa sulit masuk dalam sel karena kekurangn insulin. Hal ini menyebabkan tubuh tidak bisa mengubah makanan menjadi energi, sehingga membut penderita gestational diabetes merasa selalu kelaparan.

Beberapa tanda wanita hamil mengalami diabates memang mirip dengan keluhan biasa saat sedang hamil. Namun mencegah lebih baik daripada mengobati, ada baiknya ibu hamil segera memeriksakan diri ke dokter saat mengalami tanda diata. (Yuyun)

Facebook
Twitter

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Yoyic Dairy Indonesia

Most Popular

Mengenal Situationship yang Bisa Menjebakmu Dalam Hubungan Toxic Tanpa Status

TELENEWS.ID - Apakah kamu memiliki seorang teman yang memperlakukan kamu dengan mesra, dan memberikan perhatian lebih dari seorang teman? Akan tetapi sayangnya,...

Hati-hati, Dokter Peringatkan Bahaya Memakai Celana Jeans Ketat Bagi Organ Intim Wanita

TELENEWS.ID - Praktis, stylish dan bisa dipadukan dengan jenis busana apa saja membuat celana jeans menjadi salah satu item fashion favorit kaum...

Manchester United Ditangan Ralf Rangnick, Apakah Mampu Bersaing?

TELENEWS.ID - Belakangan nama Ralf Rangnick mencuat di kancah dunia sepak bola untuk menjadi juru taktik klub Manchester United. Seperti diketahui bersama,...

Etika Berinteraksi dengan Penyandang Disabilitas

TELENEWS.ID - 3 Desember diperingati sebagai Hari Penyandang Disabilitas Internasional. Peringatan ini digagas untuk meningkatkan kepedulian kepada para penyandang disabilitas, yang sering...