Home Gaya hidup Mendadak Sakit Kepala? Mungkin Kamu Sering Mengkonsumsi 4 Minuman Ini!

Mendadak Sakit Kepala? Mungkin Kamu Sering Mengkonsumsi 4 Minuman Ini!

Facebook
Twitter

TELENEWS.ID – Sakit kepala memang bisa terjadi pada siapa saja dan kapan saja. Namun biasanya kita tahu penyebab sakit kepala yang kita derita. Namun pernahkah kamu mendadak mengalami sakit kepala, tanpa merasa tahu apa yang menyebabkannya?

Memang berbagai jenis sakit kepala dapat di picu dari beberapa kondisi yang berbeda seperti stres, alergi, dehidrasi, dan bahkan pola makan. Meskipun ada beberapa metode untuk mengobati sakit kepala, kondisi ini bisa sangat mengganggu, terutama jika terus berulang namun kamu tidak tahu apa pemicunya.

Sakit kepala tidak hanya dapat merusak hari, aktivitas bahkan waktu tidurmu, tetapi juga dapat membuat kamu merasa pusing, bingung, sulit konsentrasi dan bahkan juga menjadi lebih emosional.

Jika kamu merasa tidak mengalami stress, makan bergizi dan cukup istirahat namun masih sakit kepala juga; ada baiknya kamu mulai memperhatikan apa yang kamu minum. Karena menurut ahli gizi dan diet Terdaftar; Sydney Greene, MS, RD, ada beberapa minuman yang ternyata bisa memicu munculnya sakit kepala

  1. Minuman berenergi
    Terlalu banyak minuman energi dapat menyebabkan sakit kepala parah akibat gejala kecanduan kafein. Menurut Greene, banyak minuman energi yang sarat dengan tambahan gula, kafein, dan herbal tambahan yang dianggap dapat meningkatkan energi.

“Meskipun salah satu dari minuman ini mungkin memberi kita semangat dan energi selama satu atau dua jam, terlalu banyak mengkonsumsinya itu dapat menyebabkan sakit kepala dan kelelahan karena sifat kafein dan gula yang membuat dehidrasi,” kata Greene.

  1. Bir, wine dan minuman beralkohol lainnya
    Bir mengandung histamin yang dapat memicu sistem kekebalan tubuh untuk melepaskan histaminnya sendiri. Akibatnya, kamu mungkin mengalami gejala yang mirip dengan alergi setelah minum seperti kemerahan dan peradangan di sekitar wajah dan tubuh sama, serta sakit kepala.

Selain itu menurut Greene, alkohol adalah diuretik yang bekerja pada ginjal untuk membuat kita buang air kecil lebih banyak daripada yang kita konsumsi. Kehilangan cairan dari tubuh seperti ini dapat menyebabkan dehidrasi, yang dapat memicu sakit kepala.

  1. Jus buah
    Tentu saja yang dimaksud di sini adalah jus buah kemasan dengan pengawet atau jus yang ditambahkan banyak gula agar rasanya menjadi lebih manis. Padahal mengkonsumsi banyak gula dalam waktu singkat dapat menyebabkan perubahan cepat pada kadar glukosa darah. Kondisi ini dapat menyebabkan gejala yang oleh beberapa orang digambarkan sebagai “mabuk gula” yang memicu sakit kepala.

“Jus buah bisa sangat tinggi gula, yang memiliki efek langsung pada sistem saraf,” kata Greene. Ia juga menyarankan bahwa minum jus saja tanpa makanan atau cairan lain, akan menyebabkan naik turunnya gula darah dengan cepat. Fluktuasi gula darah yang cepat kemungkinan akan menyebabkan sakit kepala.

  1. Kopi
    Menurut Mayo Clinic, overdosis kafein dapat menyebabkan sakit kepala serta berbagai efek samping lainnya. Dalam sehari, orang hanya boleh mengkonsumsi maksimal 400 miligram kafein, dan beberapa orang mungkin hanya dapat mentolerir lebih sedikit dari kadar ini. 400 miligram kafein hampir setara dengan sekitar empat cangkir kopi yang di seduh.

“Satu cangkir kopi sebenarnya bisa membantu untuk mengurangi sakit kepala. Tetapi lebih dari satu cangkir kopi bisa menjadi pemicu untuk sakit kepala yang parah,” kata Greene. Menurut Greene lagi kafein mempersempit pembuluh darah. Dan saat kafein meninggalkan tubuh, hal itu akan menyebabkan pembuluh darah melebar. Kemudian peningkatan tekanan dari aliran darah sempit ke lebar dapat menyebabkan apa yang dikenal sebagai “sakit kepala akibat putus kafein”.

Jadi itulah beberapa minuman yang akan membutamu mengalami sakit kepala, jika dikonsumsi terlalu sering atau berlebihan. (Yuyun Amalia)

Facebook
Twitter

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Yoyic Dairy Indonesia

Most Popular

Deretan Destinasi Incaran Wisatawan Berkonsep Alam dan Budaya di Papua, Simak Daftarnya

TELENEWS.ID - Berbicara seputar deretan tempat wisata unggulan sekaligus menjadi incaran semua wisatawan lokal sampai mancanegara pastinya memberi penawaran menarik.

Dianggap Berjasa, Layakkah Brigadir Yoshua Diangkat Sebagai Pahlawan?

TELENEWS.ID - Pengacara Brigadir Nopriansyah Yoshua Hutabarat, Kamaruddin Simanjuntak meminta Presiden Joko Widodo untuk mengangkat Brigadir Josua sebagai pahlawan pada peringatan HUT...

Sebelum Harga Mie Instan Naik 3 Kali Lipat, Yuk Cobain 5 Tips Makan Mie yang Sehat dan Bergizi

TELENEWS.ID - Harga mie instan dikabarkan akan mengalami kenaikan. Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo menyebut ada kemungkinan bahwa makanan cepat saji favorit...

Terbukti, Gigi Putih Bersih Bikin Kamu Terlihat Awet Muda dan Menarik di Mata Lawan Jenis

TELENEWS.ID - Gigi yang putih dan bersih memang menyenangkan untuk dilihat. Mereka yang memiliki gigi putih, bersih dan rapi menjadi penanda bahwa...