Home Gaya hidup Menghasilkan Foto Yang Keren Tidak Harus Pakai Kamera Professional

Menghasilkan Foto Yang Keren Tidak Harus Pakai Kamera Professional

Facebook
Twitter

TELENEWS.ID – Saat ini hp Android sangat mendukung kamu untuk menjadi fotografer. Ponsel pintar ini didesain dengan resolusi kamera yang sangat mumpuni. Jika kamu memahami cara foto yang bagus hanya dengan hp Android, hasilnya bisa setara dengan foto-foto yang dihasilkan oleh fotografer profesional.

Lalu, bagaimana cara agar kamu bisa mendapatkan foto yang bagus dan berkualitas hanya dengan ponsel? Berikut ini beberapa cara memotret yang baik yang perlu kamu pahami.

Gunakan Bantuan Cahaya dari Belakang atau Samping

Salah satu teknik fotografi android yang paling sederhana adalah mempertimbangkan arah cahaya sebelum memotret. Cahaya lampu atau matahari sangat membantu agar objek terlihat lebih tajam, terang, dan mencolok. Akan lebih bagus lagi jika cahaya tersebut berasal dari belakang objek yang akan difoto.

Cari Fokus dengan Mendekati Objek

Salah satu keterbatasan memotret menggunakan Android adalah resolusi. Saat kamu menggunakan fitur zoom yang ada pada kamera, maka resolusi akan cenderung menurun. Hasilnya, foto akan tampak lebih buram dan tidak cerah.
Nah, bagaimana cara mencari fokus untuk mendapatkan hasil foto yang indah? Gunakan cara manual yaitu dengan mendekatkan HP atau layar kamera HP ke objek. Dengan cara manual ini, resolusi kamera tidak akan berkurang sehingga hasil foto pun lebih maksimal.

Stabilkan Tangan Kamu

Cara memotret yang bagus dengan kamera HP Android sebenarnya tidaklah rumit. Selain memilih HP dengan fitur kamera yang mumpuni, kamu juga harus menstabilkan tangan kamu saat memotret. Jika tanganmu bergetar atau goyang, maka hasil fotonya akan cenderung blur atau tidak jelas. Akan lebih baik lagi jika kamu menggunakan tripod kamera HP. Tripod kamera HP akan menjaga kestabilan HP sehingga kamu bisa memotret objek dengan maksimal tanpa getaran atau goyangan sedikit pun.

Atur Shutter Speed Kamera Android Kamu

Cara foto yang bagus selanjutnya adalah dengan mengatur Shutter speed. Ini sangat berguna untuk kamu yang ingin memotret berdasarkan cahaya yang diserap oleh kamera. Cara mengatur shutter speed pada kamera Android pun tidak terlalu sulit. Kamu bisa menggunakan bantuan aplikasi kamera yang sudah banyak tersedia di Google Play Store. Unduh aplikasi kamera tersebut lalu cari fitur atau tool “Shutter” pada aplikasi tersebut. Kemudian, kamu harus memilih kecepatan kamera misalnya 2 detik, 1 detik, atau 5 detik. Semakin lama kecepatan shutter speed maka kamera akan menyerap banyak cahaya. Sedangkan semakin cepat shutter speed maka kamera akan menyerap sedikit cahaya. Jika sudah, potret objek seperti biasa dan kamera HP kamu akan memiliki kecepatan shutter sesuai dengan apa yang sudah kamu atur sebelumnya.

Mengatur Fitur ISO

ISO adalah sebuah fitur dalam kamera HP Android yang berfungsi untuk mengatur tingkat sensitivitas lensa kamera terhadap cahaya. Semakin tinggi ISO maka semakin tinggi tingkat sensitivitas lensa terhadap cahaya dan sebaliknya. Pengaturan ISO bergantung dengan cahaya di sekitar objek. Jika cahaya disekitar objek cukup, maka kamu bisa mengatur ISO ketingkat yang rendah. Dengan cara ini, kamu bisa mengurangi noise pada foto. Sebaliknya, jika objek berada pada area yang minim cahaya, maka atur ISO ketingkat yang lebih tinggi. Fungsinya adalah agar objek foto terlihat dengan jelas. Kelemahannya adalah kamu akan melihat banyak noise pada hasil foto karena semakin tinggi ISO akan semakin meningkatkan kontras.

Matikan atau Nyalakan HDR pada Saat yang Tepat

Kamu pasti tidak asing dengan HDR karena terpampang jelas saat membuka kamera. Sebenarnya, kapan waktu yang tepat untuk mengaktifkan atau menonaktifkan HDR pada kamera HP Android?
HDR atau High Dynamic Range digunakan untuk mengatur tingkat pencahayaan dengan lebih dinamis. Saat kamu mengaktifkan fitur HDR maka kamera akan otomatis meningkatkan pencahayaan sesuai dengan kebutuhan dan kondisi di sekitar objek.
Biasanya, saat HDR diaktifkan maka foto yang dihasilkan akan tampak lebih terang atau cerah. Jika kamu belum terlalu mahir dalam menentukan sudut pencahayaan, maka fitur HDR akan sangat membantu.

Setelah kamu pelajari ternyata cara foto yang bagus tidak terlalu sulit, bahkan kamu bisa menciptakan foto atau karya-karya fotografi yang keren hanya dengan menggunakan hp android kesayangan kamu. Yang perlu kamu lakukan adalah terus belajar cara menjadi fotografer dengan smartphone Android.
Jangan cepat puas dan selalu mencoba sesuatu yang baru dari yang sudah pernah kamu coba. Semakin banyak kamu memotret menggunakan kamera hp maka kamu akan semakin peka dan semakin lihai dalam menggunakan fitur-fitur yang disematkan dalam kamera HP tersebut. (Nanang Middin)

Facebook
Twitter

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Yoyic Dairy Indonesia

Most Popular

Deretan Destinasi Incaran Wisatawan Berkonsep Alam dan Budaya di Papua, Simak Daftarnya

TELENEWS.ID - Berbicara seputar deretan tempat wisata unggulan sekaligus menjadi incaran semua wisatawan lokal sampai mancanegara pastinya memberi penawaran menarik.

Dianggap Berjasa, Layakkah Brigadir Yoshua Diangkat Sebagai Pahlawan?

TELENEWS.ID - Pengacara Brigadir Nopriansyah Yoshua Hutabarat, Kamaruddin Simanjuntak meminta Presiden Joko Widodo untuk mengangkat Brigadir Josua sebagai pahlawan pada peringatan HUT...

Sebelum Harga Mie Instan Naik 3 Kali Lipat, Yuk Cobain 5 Tips Makan Mie yang Sehat dan Bergizi

TELENEWS.ID - Harga mie instan dikabarkan akan mengalami kenaikan. Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo menyebut ada kemungkinan bahwa makanan cepat saji favorit...

Terbukti, Gigi Putih Bersih Bikin Kamu Terlihat Awet Muda dan Menarik di Mata Lawan Jenis

TELENEWS.ID - Gigi yang putih dan bersih memang menyenangkan untuk dilihat. Mereka yang memiliki gigi putih, bersih dan rapi menjadi penanda bahwa...