Home Metropolitan Pembangunan MRT Fase II Dilakukan Profesional dan Terstruktur

Pembangunan MRT Fase II Dilakukan Profesional dan Terstruktur

Facebook
Twitter
MRT /ist

TELENEWS. id, JAKARTA – PT MRT Jakarta telah memulai pembangunan MRT Fase II sejak akhir Juli lalu. Rencananya, MRT Fase II ini terdiri dari dua paket proyek yakni Fase 2A yang mencakup jalur dari kawasan Hotel Indonesia sampai Kota dan Fase 2B dari Kota sampai Ancol Barat.

Untuk memantau sec, ara langsung proses pembangunannya, PT MRT Jakarta mengajak media melakukan peninjauan mulai dari depan Hotel Sari Pan Pacific di Jl MH Thamrin hingga kawasan Monas sisi barat. Ini juga untuk menunjukkan bahwa prosedur pengerjaan MRT Fase II dilakukan secara profesional dan terstruktur.

Pada kesempatan ini PT MRT Jakarta memperlihatkan cara penggalian tanah untuk memindahkan pohon ke sisi Jl MH Thamrin arah Monas yang akan dijadikan jalan.

“Di sini titik depan Sari Pan Pacific akan ada pelebaran jalan sebab kita akan mulai pengeboran di sisi tengah jalan yang kemudian akan disambungkan ke stasiun Hotel Indonesia. Kami sudah buat boks-nya di kawasan tersebut,” ujar William Sabandar, Selasa (11/8).

Tak hanya itu, kontraktor PT MRT Jakarta juga menunjukkan proses pemindahan dan penanaman pohon dari sisi barat ke sisi selatan Monas.

Komisaris Utama PT MRT Jakarta, Muhammad Syaugi menambahkan, semua yang dilakukan PT MRT Jakarta dalam membangun proyek MRT Fase II dilakukan secara transparan dan realistis.

“Ini bukti keseriusan PT MRT Jakarta untuk melestarikan lingkungan. Kemudian apabila ada yang terdampak bagaimana mekanisme penggantianya sudah dilakukan sesuai prosedur, hati-hati dan profesional,” tuturnya.

Pihaknya juga sempat menunjukan master plan pengerjaan Stasiun Monas yang akan memperhatikan kelestarian lingkungan dan penghijauan (beritajakarta).

Facebook
Twitter

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Yoyic Dairy Indonesia

Most Popular

Mengenal Situationship yang Bisa Menjebakmu Dalam Hubungan Toxic Tanpa Status

TELENEWS.ID - Apakah kamu memiliki seorang teman yang memperlakukan kamu dengan mesra, dan memberikan perhatian lebih dari seorang teman? Akan tetapi sayangnya,...

Hati-hati, Dokter Peringatkan Bahaya Memakai Celana Jeans Ketat Bagi Organ Intim Wanita

TELENEWS.ID - Praktis, stylish dan bisa dipadukan dengan jenis busana apa saja membuat celana jeans menjadi salah satu item fashion favorit kaum...

Manchester United Ditangan Ralf Rangnick, Apakah Mampu Bersaing?

TELENEWS.ID - Belakangan nama Ralf Rangnick mencuat di kancah dunia sepak bola untuk menjadi juru taktik klub Manchester United. Seperti diketahui bersama,...

Etika Berinteraksi dengan Penyandang Disabilitas

TELENEWS.ID - 3 Desember diperingati sebagai Hari Penyandang Disabilitas Internasional. Peringatan ini digagas untuk meningkatkan kepedulian kepada para penyandang disabilitas, yang sering...