Home Metropolitan Soft Launching JIS, Menghadirkan Laga Barcelona vs Atletico Madrid

Soft Launching JIS, Menghadirkan Laga Barcelona vs Atletico Madrid

Facebook
Twitter

TELENEWS.ID – Soft Launching Jakarta International Stadium akan dibuka dengan pertandingan antara Barcelona vs Atletico Madrid dalam turnamen sepakbola International Youth Championship. Tim yang akan bertanding adalah tim U-18 dan akan diselenggarakan tanpa adanya penonton di dalam stadion. Chairman Pancoran Soccer Field Gede Widiade mengkonfirmasi hal ini kepada awak media.

“Sebenarnya tanpa penonton, hanya undangan saja. Jadi tiket tidak diperjualbelikan karena disiarkan di televisi,” kata Chairman Pancoran Soccer Field Gede Widiade saat dikonfirmasi, Minggu (10/4/2022).

Gede menambahkan bahwa sejak awal, diadakannya turnamen ini memang untuk amal atau charity dan bukan untuk komersial. Tujuannya, untuk menginformasikan kepada dunia bahwa penanganan Covid-19 di Indonesia sudah baik.

Sekarang ini, perkembangan pembangunan Jakarta International Stadium sudah mencapai angka 99%. Dengan adanya ajang IYC ini, Gede berharap bahwa Indonesia, khususnya Jakarta memiliki lapangan sepakbola dengan kualitas internasional. Turnamen ini sedianya, digelar pada awal Desember lalu, dan ada 4 klub peserta yakni Indonesia All Star, Barcelona, Atletico Madrid, dan juga Bali United.

Panitia kemudian memutuskan untuk kembali mengadakan turnamen ini pada 13-19 April 2022 mendatang. Real Madrid U-18 yang sedianya hadir, digantikan dengan Bali United yang pada tahun 2021 lalu menjadi pemenang Elite Pro Academy (EPA) U-18. Pertandingan akan diadakan 2 kali yakni pada pukul 3 sore dan pada pukul 9 malam.

Kegiatan ini merupakan rangkaian kegiatan opening dari Jakarta International Stadium, dan rencananya untuk prosesi grand launching nanti akan dilaksanakan bertepatan dengan ajang Formula E pada bulan Juni 2022 nanti.

“Rencananya kami akan adakan konser karena stadion ini sebetulnya untuk sportainment, jadi enggak hanya untuk sepak bola tapi juga untuk konser,” tutur Gunung.

Konsep stadion yang digadang-gadang sebagai stadion termegah di Indonesia tersebut menggunakan konsep sportainment yakni memadukan unsur hiburan dan juga olahraga dalam satu tempat. Nantinya, stadion ini tidak saja berfungsi sebagai arena untuk olahraga, namun juga untuk hiburan seperti misalnya konser musik.

Dijadikan Lokasi Shalat Ied

Ikon baru ibukota DKI Jakarta tersebut, rencananya akan dijadikan tempat shalat Idul Fitri di tahun 2022 ini. Ketua MUI Kota Administrasi Jakarta Utara, Ibnu Abidin mengatakan bahwa Pemprov DKI Jakarta sudah mengabulkan permohonan masyarakat untuk melaksanakan Shalat Idul Fitri 1443 Hijriah di Stadion Jakarta International Stadium.

Adapun lokasi yang dijadikan untuk shalat idul Fitri ini berada di bagian luar stadion, tepatnya di Ramp Barat dengan daya tampung maksimal sebanyak 8.000 jemaah. Berbagai sarana dan prasarana sudah disiapkan untuk melaksanakan shalat Ied tersebut seperti mimbar imam, tempat wudhu, dan juga pengaturan parkir kendaraan.

Rangkaian kegiatan untuk menyambut Hari Raya Idul Fitri juga akan diadakan di Stadion JIS dengan mengadakan Festival Malam Takbiran pada malam lebaran nanti.

Rencana untuk menjadikan JIS sebagai lokasi untuk Shalat Idul Fitri sudah dicetuskan sejak 9 Maret 2022 yang lalu. Ketua Dewan Masjid Indonesia (DMI) Jakarta Utara, Suwardi dan Sekretaris Umum MUI Jakarta Utara Ali Fahmi bersama dengan 13 perwakilan dari organisasi kemasyarakatan Islam berkunjung ke Stadion JIS.

Setelah melihat kemegahan stadion dengan standar FIFA tersebut, mereka mengirimkan surat permohonan kepada Gubernur Anies Baswedan untuk menjadikan stadion tersebut sebagai lokasi untuk melaksanakan Shalat Idul Fitri 1443 Hijriah.

Pemprov DKI Jakarta lebih memilih untuk memakmurkan stadion di saat bulan Ramadan ini ketimbang memakmurkan masjid yang seharusnya dimanfaatkan bagi umat muslim yang benar-benar ingin menghidupkan Ramadan 2022 setelah 2 tahun kegiatan ibadah dibatasi akibat pandemi. (Latief)

Facebook
Twitter

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Yoyic Dairy Indonesia

Most Popular

Kisah Kelam Keluarga Pendiri Gucci

TELENEWS.ID – Rodolfo Gucci atau biasa dikenal dengan Maurizio D’Ancora merupakan pendiri dan pencipta brand Gucci. Pada awalnya Rodolfo membuat brand Gucci...

Telkomsel Merugi Setelah Investasi di GOTO, Kok Bisa ?

TELENEWS.ID – PT Telkom Indonesia (Persero) melalui anak perusahaannya, Telkomsel melakukan investasi di PT Go To Gojek Tokopedia Tbk. Namun yang aneh...

Polemik Anggota TNI Aktif Dilantik Sebagai PJ Bupati

TELENEWS.ID – Pejabat pengganti Gubernur, Bupati, dan Walikota tahun ini sudah banyak yang dilantik. Terakhir Menteri Dalam Negeri, Tito Karnavian telah melantik...

Kedatangan Ten Hag Memberi Angin Segar Bagi Maguire dan Van De Beek

TELENEWS.ID - Erik Ten Hag secara resmi ditunjuk sebagai pelatih utama Manchester United menggantikan Ralf Rangnick untuk musim 2022/2023. Erik datang ke...