Home Gaya hidup Viral Anya Geraldine Botak, 5 Hal yang Harus Wanita Pertimbangkan Sebelum Mencukur...

Viral Anya Geraldine Botak, 5 Hal yang Harus Wanita Pertimbangkan Sebelum Mencukur Rambut

Facebook
Twitter

TELENEWS.ID – Anya Geraldine membuat heboh penggemarnya karena gaya rambut barunya. Selama ini dikenal dengan gaya feminin dan rambut panjangnya, Anya menggugah foto dengan kepala plontos tanpa ada rambut sama sekali alias gundul.

“Ya Tuhan semoga ini adalah pilihan yg tepat,” tulis Anya saat mengunggah fotonya tanpa rambut ini. Meskipun begitu, penggemar sendiri menilai Anya tetap terlihat cantik walau tampil botak tanpa rambut sama sekali.

“Anya botak aj cantik, kalo aing beda cerita lagi,” komentar salah seorang netizen.”Ka Anya botak aja tetep cantik. Orang cantik mau diapain juga ya tetep cantik,” komentar lainnya.

Entah untuk persiapan peran atau hanya filter belaka, namun netizen sepakat bahwa meskipun gundul; Anya tetap terlihat cantik dan menawan hati.

Mencukur rambut hingga plontos sendiri sering dilakukan oleh sejumlah selebritis baik untuk mendalami peran seperti Natalie Portman untuk film “V for Vendetta”, atau penyakit yang mereka idap seperti Jada Pinkett Smith yang menderita Alopecia.

Namun ada juga wanita yang sengaja mencukur habis rambut mereka hanya karena trend belaka, atau bosan dengan gaya rambut yang biasa. Tentu saja butuh keberanian besar bagi seorang wanita untuk membabat habis rambut mereka dan tampil dengan kepala yang botak.

Jika kamu punya keinginan untuk tampil plontos dan mencukur habis rambutmu, maka kamu sebaiknya mempertimbangkan beberapa hal berikut ini ladies!

  1. Kamu harus tahu bentuk kepalamu terlebih dahulu
    Percayalah bahwa setiap bentuk kepala itu indah. Akan tetapi tidak dapat disangkal, bahwa ada beberapa bentuk kepala yang tampak cocok dan tidak dengan gaya plontos. Sebenarnya, kamu bisa saja memotong plontos rambutmu tak peduli apapun bentuk kepalamu. Tetapi mengetahui bentuk kepala, bisa menjadi pertimbangan apakah kamu akan memotong habis rambutmu atau menyisakan sedikit saja.
  2. Kamu masih harus mencuci kepalamu
    Memotong habis rambut dan hanya menyisakan sedikit atau bahkan botak sama sekali, bukan berarti kamu bisa mengabaikan perawatan kulit kepala. Kamu masih perlu untuk keramas, dan merawat kulit kepalamu. Ini karena kulit kepala akan menjadi lebih muda terekspose debu, kotoran dan sinar matahari yang bisa memicu ketombe jika dibiarkan begitu saja. Jadi meskipun kamu memotong habis rambutmu, kamu masih perlu untuk keramas ya ladies.
  3. Kamu masih membutuhkan moisturizer
    Tak hanya rambut panjang yang membutuhkan moisturizer. Namun rambut pendek bahkan botak atau plontos sekalipun juga masih membutuhkan moisturizer, untuk memastikan kulit kepala dalam kondisi lembap dan memproduksi sebum dengan normal. Gunakan pelembap wajah atau serum kulit kepala, untuk membantu menjaga kulit terhidrasi.
  4. Kamu harus siap menghadapi stigma orang banyak
    Bagi wanita, menggunduli kepala membuat mereka harus siap dengan stigma atau pandangan orang. Mungkin jika kamu mengenakan hijab, potongan rambut apapun tak akan terlihat oleh orang banyak. Akan tetapi jika kamu tidak berhijab, maka kamu harus siap dengan pandangan orang baik yang positif atau negatif mengenai keputusanmu.
  5. Kamu harus terbiasa saat banyak orang menyentuh kepalamu
    Di Indonesia, wanita yang mencukur habis rambutnya merupakan hal yang unik dan langka. Karena itulah selain stigma orang, kamu juga harus siap saat banyak yang kepo dan ingin mengelus atau menyentuh kulit kepalamu. Hal ini akan semakin sulit kamu hindari mengingat terkadang masyarakat kita kurang memahami privasi, dan teman-temanmu mungkin akan menganggapmu baper saat kamu marah gara-gara mereka menyentuh kepalamu. (Yuyun Amalia)
Facebook
Twitter

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Yoyic Dairy Indonesia

Most Popular

Waspada! Ada Aplikasi dan Web Ilegal MyPertamina, Jangan Asal Akses

TELENEWS.ID - Masyarakat perlu berhati-hati terhadap akses situs dan aplikasi MyPertamina yang dianggap ilegal. Sudah beredar situs dan aplikasi...

Hasil Kunjungan Jokowi ke Ukraina, Pembahasan Soal Perdamaian dan Kondisi Ukraina Saat Ini

TELENEWS.ID – Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengadakan pertemuan dengan Presiden Ukraina, Volodymyr Zelensky, di Istana Negara Ukraina, Maryinsky, Kyiv pada Rabu (29/06/2022)...

Update Hasil Pertandingan Petronas Malaysia Open 2022 – 29 Juni 2022

TELENEWS.ID – Hari kedua babak 32 besar dalam turnamen Petronas Malaysia Open 2022 pada Rabu (29/06/2022) di Axiata Arena, Kuala Lumpur, menghasilkan...

Update Hasil Pertandingan Petronas Malaysia Open 2022 – 28 Juni 2022

TELENEWS.ID – Turnamen tertinggi versi BWF, Petronas Malaysia Open 2022 telah digelar pada Selasa (28/06/2022) di Axiata Arena, Kuala Lumpur, Malaysia. Sayangnya,...