Home Gaya hidup Kesehatan Waspada, Kenali 6 Tanda Awal Kamu Mengalami Pikun Dini atau Early Dementia

Waspada, Kenali 6 Tanda Awal Kamu Mengalami Pikun Dini atau Early Dementia

Facebook
Twitter

TELENEWS.ID-Pelupa atau pikun awalnya identik dengan mereka yang telah berusia lanjut. Memang ketika seseorang semakin renta, maka daya ingat mereka juga semakin menurun. Namun kini faktanya, banyak juga kita jumpai orang-orang yang masih terhitung cukup muda namun sangat pelupa.

Masih muda tapi sering lupa? Hati-hati kamu mungkin mengalami yang namanya dementia atau kepikunan. Dementia biasanya terjadi pada mereka yang berusia lanjut atau sekitar 60 tahunan. Namun tak menutup kemungkinan mereka yang berusia lebih muda bahkan remaja dan anak-anak juga bisa mengalami dementia ini.

Ada beberapa penyebab seorang mengalami pikun di usia yang masih sangat muda. Aaron M. McMurtray, MD, seorang ahli perilaku syaraf pada Fakultas Neurologi Universitas California-Los Angeles menyebutkan bahwa penyebab pikun di usia muda, dengan usia lanjut itu berbeda.

“Pada orang muda, penyebab pikun sebenarnya bisa dicegah. Kalau kamu mendapatkan pasien yang mengalami early onset dementia, tanyakan pada mereka tentang kebiasaan mengkonsumsi alkohol dan cidera di kepala” begitu katanya.

Selain itu menurut Aaron beberapa faktor lain misalnya tertular HIV dari ibu saat sedang dalam kandungan, mutasi genetis, Alzheimer, kerusakan otak, atau Huntington’s disease; bisa menjadi penyebab seorang mengalami kepikunan di usia yang masih sangat muda.

Lalu apa sajakah tanda atau simptom seseorang mengalami pikun di usia yang masih sangat muda?

  1. Kesulitan mengingat
    Tentu saja inilah tanda awal seorang mengalami kepikunan dini. Kesulitan untuk mengingat objek atau hal-hal yang ditemui sehari-hari bisa menjadi tanda awal seseorang mengalami pikun dini. Seorang yang sudah tua mungkin lupa peristiwa yang terjadi setahun lalu. Tapi mereka yang mengalami pikun dini bisa saja lupa apa yang mereka santap untuk sarapan tadi pagi.
  2. Kesulitan untuk menemukan kata-kata yang tepat
    Selain sulit untuk mengingat, seorang yang mengalami pikun dini juga akan merasa kesulitan untuk menemukan sebuah kata yang tepat untuk benda atau untuk menggambarkan sesuatu. Mereka akan sulit untuk mengungkapkan perasaan mereka, karena lupa kata kata yang tepat untuk hal tersebut.
  3. Emosi yang tak stabil
    Mood yang sering berubah-ubah dan ketidak stabilan emosi bisa menjadi tanda selanjutnya seseorang mengalami early dementia. Selain itu orang yang mengalami pikun dini juga akan mengalami perubahan kepribadian, seperti yang semula pemalu menjadi lebih blak-blakan.
  4. Munculnya rasa apati
    Apati atau perasaan tidak peduli pada lingkungan sekitar juga bisa jadi tandai kepikunan dini yang harus diwaspadai. Seorang yang mengalami apati akan kehilangan minat pada hobi atau aktivitas favorit mereka. Bahkan ada yang menarik diri dari lingkungan sekitar, dan menolak menghabiskan waktu dengan orang terdekatnya.
  5. Sulit menyelesaikan pekerjaan sehari-hari
    Orang yang mengalami pikun dini juga akan mengalami kesulitan untuk menyelesaikan aktivitas mereka sehari-hari. Bahkan hal-hal sepele seperti menyalakan kompor atau mematikan televisi. Mereka juga akan kesulitan dan perlu usaha keras untuk mengikuti rutinitas baru.
  6. Melakukan sesuatu secara berulang-ulang
    Seorang yang mengalami kepikunan dini akan melakukan sesuatu yang sama secara berulang kali. Ini karena mereka tak ingat apa yang telah mereka lakukan sebelumnya. Misalnya mereka akan mencuci muka berkali-kali atau membersihkan rumah berulang kali.

Jika mengalami hal-hal tersebut diatas, ada baiknya kamu segera menemui dokter syaraf untuk memastikan kamu mengalami pikun dini atau tidak. (Yuyun)

Facebook
Twitter

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Yoyic Dairy Indonesia

Most Popular

Menurut Penelitian, Pria dengan 7 Sifat Ini yang Bakal Jadi Pasangan Terbaik Untukmu

TELENEWS.ID - Bagi wanita memilih pasangan bukanlah hal yang main-main. Banyak hal yang harus mereka pertimbangkan sebelum memilih pasangan, baik untuk menjadi...

Membongkar 5 Mitos Seputar Operasi Caesar, Proses Melahirkan yang Dipilih Nagita Slavina

TELENEWS.ID - Pasangan Raffi Ahmad dan Nagita Slavina akhirnya menimang buah hati mereka yang kedua. Pada Jumat, 26 November 2021 kemarin, Gigi...

Mengenal Oversharing, Kebiasaan Menggunakan Medsos yang Bisa Membuatmu Kehilangan Privasi

TELENEWS.ID - Di zaman seperti sekarang ini hampir segala sesuatu dibagikan oleh orang-orang di media sosial. Mulai dari aktivitas setelah bangun tidur...

Makanan yang Membantu Mengatasi Selulit Secara Alami

TELENEWS.ID - Sejatinya adalah hal yang normal dan lumrah jika wanita memiliki selulit pada kulit atau tubuh mereka. Namun tak bisa dipungkiri...