Home Hiburan Musik Weird Genius Berkolaborasi dengan Penyanyi Singapura

Weird Genius Berkolaborasi dengan Penyanyi Singapura

Facebook
Twitter

TELENEWS.ID- Setelah sukses menggandeng Sara Fajira dengan lagu berjudul ‘Lathi’. Kini, grup musik Weird Genius berkolaborasi dengan Tabitha Nauser.

Tabitha Nauser merupakan soloist asal Singapura. Dia memulai debutnya melalui lagu Bulletproof pada 2017. Lagu Bulletproof pernah menduduki peringkat satu di “SG Viral 50” di Spotify.

Weird Genius dan Tabitha Nauser, kini berkolaborasi dengan lagu berjudul ‘All In’. Lagu ini merupakan hasil kerja sama antara Weird Genius dengan perusahaan pengembang video game asal Amerika Serikat yakni Riot Games.

Lagu ‘All In’ memang ditujukan untuk anthem dalam permainan League of Legends: Wild Rift, produksi Riot Games. Secara kebetulan personel Weird Genius sangatlah akrab dengan dunia games. Terutama Reza Arap Oktovian yang dulunya dikenal sebagai Youtuber gaming.

Baca Juga : Super Junior Lebarkan Sayap Ke Agency Terkemuka Amerika

Reza mengakui, kolaborasi ini adalah kesempatan yang menarik. “Saya berkembang dengan bermain game, dan sering sekali memainkan games milik Riot akhir-akhir ini,” kata Reza.

Sementara, Marc Johns, Kepala Pemasaran Asia Tenggara Riot Games menjelaskan, kecintaan Weird Genius pada game sudah begitu jelas sejak awal. “Dan kami tahu kami telah menemukan partner yang tepat untuk kolaborasi ini. Dengan lagu ‘All In’ kami ingin mengambil kesempatan ini untuk menciptakan sesuatu yang istimewa bagi para pemain Indonesia kami,” terang Marc Johns.

Eka Gustiwana, salah satu personel Weird Genius pun ikut menambahkan. “Kami berharap lagu ini menginspirasi komunitas untuk bertarung di Rift dan memberikan yang terbaik,” ucap Eka Gustiwana.

Pada Jumat (27/11), Weird Genius resmi merilis video klip lagu ‘All In’ di platform Youtube. Dalam video klip tersebut tidak hanya ada Weird Genius dan Tabitha Nauser, melainkan ada model yang berperan sebagai karakter League of Legends: Wild Rift. Karakter tersebut seperti, Ahri, Fiora, Ashe, dan Annie.

Karena popularitas Weird Genius dan antusiasme fans terhadap LoL: Wild Rift, maka terhitung pertanggal 1 Desember 2020 ini video klip lagu ‘All In’ sudah disaksikan lebih dari satu juta penonton. Bahkan, tidak sedikit pula penonton melemparkan pujian di kolom komentar Youtube. (Dion)

0
Facebook
Twitter

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Yoyic Dairy Indonesia

Most Popular

Cerita Korban Penyekapan Diduga Oleh Rentenir di Tangerang Diminta Layani Seks

TELENEWS.ID - Polres Metro Tangerang telah meminta keterangan terhadap Sulistyawati (45), korban dugaan penyekapan dan pengancaman gegara persoalan utang di kawasan Ciledug...

Viral Video Belatung di Alat Vital, Ternyata Hewan Kecil Ini Juga Bisa Hidup di Kelamin Manusia

TELENEWS.ID - Jagat media sosial tengah dihebohkan dengan tagar #belatung. Usut punya usut, tagar yang trending di Twitter dan TikTok ini membicarakan...

10 Jajanan Khas Jawa Timur Identik Dengan Rasa Gurih

TELENEWS.ID - Banyak konsep hidangan berupa jajanan khas memberi cita rasa menarik untuk dijadikan oleh-oleh. Ketika Anda berlibur ke Jawa Timur terdapat...

10 Cara Mudah Pilih Camilan Sehat Untuk Travelling dan Sehari-hari

TELENEWS.ID - Berbicara tentang pemilihan camilan sehat untuk aktivitas travelling dan sehari-hari tentu saja membuka banyak daftar terbaik. Namun, tidak hanya fokus...
0