Home Gaya hidup Hati-hati, Kebiasaan Sarapan yang Seperti Ini Akan Membuatmu Jadi Cepat Tua

Hati-hati, Kebiasaan Sarapan yang Seperti Ini Akan Membuatmu Jadi Cepat Tua

Facebook
Twitter

TELENEWS.ID – Banyak yang bilang bahwa waktu sarapan adalah waktu makan terpenting dalam memulai hari. Memang sarapan sendiri dipercaya memiliki banyak sekali manfaat bagi tubuh dan kesehatan manusia.

Tak hanya itu sejumlah pakar kesehatan juga meyakini bahwa sarapan yang tepat membantu seseorang terlihat bugar, penuh energi dan juga awet muda. Ini karena jika sarapanmu tepat, maka kamu akan mengkonsumsi banyak zat penting yang dibutuhkan tubuh untuk mempertahankan kemudaanya.

“Sarapan memberi kita kesempatan untuk tidak hanya menambahkan sayuran dan protein seperti pada telur dadar. Dengan vitamin A, protein untuk membuat kolagen, vitamin C, dan antioksidan lainnya, kesemuanya dapat membantu kita tidak hanya merasa lebih muda, tetapi juga energik,” kata Jonathan Valdez, RDN, pemilik Genki Nutrition dan juru bicara New York State Academy of Nutrition and Dietetics.

Namun begitu, ternyata ada beberapa kebiasaan buruk saat sarapan yang justru akan membuatmu merasa tidak berenergi dan bahkan terlihat tua, seperti apa itu?

  1. Mengkonsumsi minuman manis tinggi kalori saat sarapan
    Konsumsi kopi atau teh dengan pemanis, krimer, dan susu full cream di pagi hari menjadi kebiasaan yang harus segera kamu hilangkan. “Minum minuman manis berkalori tinggi seperti latte atau minuman kopi beku di pagi hari dapat menumpuk kalori dari susu, sirup, dan pemanis lain yang digunakan. Sayangnya kalori itu tidak akan memberi tubuh pelepasan yang stabil” kata Roxana Ehsani, MS, RD, CSSD, LDN, Ahli Gizi Diet Terdaftar.
  2. Mengkonsumsi makanan olahan tinggi garam
    Sudah lama pakar kecantikan dan praktisi kesehatan menyarankan kita untuk menghindari makanan olahan tinggi garam, yang akan membuat kulit dehidrasi, kering dan keriput. Meskipun makanan olahan ini sangat praktis dimasak saat sarapan, namun dokter Valdez menyarankan kita untuk tidak mengkonsumsinya terlalu sering. “Makan sesekali boleh saja. Tapi makanan beku olahan ini kurang serat, tinggi lemak jenuh, dan juga mengandung nitrat yang bisa menyebabkan stres pada tubuh yang nantinya bisa menyebabkan penuaan,” begitu katanya.
  3. Tidak cukup minum air
    Seperti disebutkan di atas, dehidrasi menjadi salah satu faktor utama penyumbang penuaan. Sayangnya banyak orang yang melewatkan konsumsi air putih di waktu sarapan mereka. “Hidrasi tidak hanya membuat kulit kenyal, tetapi juga membawa nutrisi ke seluruh tubuh,” kata Valdez. “Sebaiknya minumlah 6 sampai 8 cangkir cairan sepanjang hari,” lanjutnya lagi.
  4. Sarapan makanan cepat saji
    Banyak mungkin dari kita karena terburu-buru, kemudian memilih untuk membeli makanan cepat saji sebagai sarapan. Namun kamu harus hati-hati sebab makanan cepat saji tentu dipenuhi dengan lemak dan nutrisi yang tak seimbang.”Sandwich atau makanan kombo siap saji bisa mengandung kadar lemak total, lemak jenuh, dan natrium yang tidak sehat,” kata Ehsani. “Mengkonsumsi makanan yang kaya lemak total, lemak jenuh, dan natrium dapat meningkatkan faktor risiko yang membahayakan jantung seperti tekanan darah tinggi dan kolesterol tinggi, yang tidak akan bermanfaat bagi kesehatan” lanjutnya lagi.

Jadi sudah tahukah beberapa kebiasaan sarapan yang sebaiknya kamu hindari mulai dari sekarang? Tentu saja selain menghindari kesalahan sarapan di atas, kamu juga harus mengimbangi dengan gaya hidup sehat seperti tidur yang cukup, aktif bergerak, menghindari stress dan selalu bersyukur. Jangan lupa untuk menggunakan skincare yang sesuai dengan jenis kulitmu, untuk mengatasi penuaan dini juga. (Yuyun Amalia)

Facebook
Twitter

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Yoyic Dairy Indonesia

Most Popular

Bukan Beras Merah, Inilah Sumber Karbohidrat Terbaik untuk Perut yang Langsing

TELENEWS.ID - Selama ini nasi merah dianggap sebagai sumber karbohidrat terbaik pengganti nasi atau beras putih. Memiliki indeks glikemik lebih rendah dari...

5 Resep Kulit Sehat dan Awet Muda ala Cameron Diaz yang Wajib Dicoba Semua Wanita!

TELENEWS.ID - Sebentar lagi usia bintang Hollywood, Cameron Diaz akan genap 50 tahun. Namun ibu satu anak ini masih tampak tetap cantik...

Dialami Almarhum Tjahjo Kumolo, Ini 5 Tanda Kelelahan yang Tak Boleh Diabaikan

TELENEWS.ID - Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan RB) Tjahjo Kumolo meninggal dunia pada Jumat, (01/07/2022) pada pukul 11.10 WIB....

Tips Menyimpan Bawang Merah Segar dan Tahan Lama Saat Harganya Mulai Melonjak Naik

TELENEWS.ID - Harga bawang merah dilaporkan perlahan naik. Bahkan di beberapa daerah di tanah air, harga bawang merah dikabarkan menembus angka 95...