Home Travel Destinasi Pesona Pantai Soka Bali Dan Mitosnya Yang Melegenda

Pesona Pantai Soka Bali Dan Mitosnya Yang Melegenda

Facebook
Twitter

TELENEWS.ID – Selain sejumlah pantai yang tersohor di daerah selatannya; seperti Nusa Dua, Sanur, Seminyak, dan Kuta, masih banyak lagi pesisir indah yang layak dikunjungi di Pulau Bali. Salah satunya adalah pantai Soka yang unik dengan mitosnya yang melegenda.

Tidak seperti pantai kebanyakan di Pulau Bali, pasir di pantai Soka berwarna kehitaman. Namun alih-alih mengurangi pesonanya, hal tersebut malah menambah nilai plus bagi destinasi wisata yang terletak di daerah Tabanan ini.

Goa Bulung Daya; Rumah Alami Ribuan Burung Walet (source YouTube)

Ketika terpapar sinar matahari, pasir pantai Soka akan berkerlip dan memancarkan cahaya. Menciptakan suasana elegan yang jarang ditemui di pesisir lainnya. Pemandangan tersebut diperindah lagi dengan bongkahan batu koral hitam kehijauan dan pohon kelapa yang bergoyang manja di kejauhan, tanpa ada satu pun gedung tinggi buatan manusia yang merintangi pandangan.

Di kala siang terik pun pantai Soka sudah menebar pesona; apalagi di waktu senja. Datanglah ketika mentari mulai turun dan cakrawala bersemi kemerahan di atas lautan lepas, maka anda akan disuguhkan sebuah tontonan alam tropis yang tiada duanya dan tak bisa dilukiskan dengan kata-kata semata!

Bukan hanya keindahan alam, Pantai Soka juga menyimpan segudang mitos yang unik dan menarik; salah satunya sebuah batu bernama “Payuk Kebo Iwa”. Disebut demikian karena batu berdiameter 1 x 20 meter itu berbentuk seperti periuk yang dikelilingi pasir dan air laut, sementara karang di sebelahnya berbentuk menyerupai dapur. Masyarakat setempat pun menganggapnya sebagai sebuah periuk masak yang digunakan tokoh ksatria legendaris Kebo Iwa yang memang pernah menginjakkan kakinya di pantai ini.

Pantai Soka Di Kala Senja; Suguhkan Pemandangan Magis Nan Mempesona (source Reresepan)

Selain batu tersebut, daya tarik Pantai Soka juga terdapat pada sebuah goa di sisi tebing karang. Goa alami yang dinamai Goa Bulung Daya ini sangat menarik karena merupakan tempat tinggal ribuan burung walet.

Jika anda ingin menikmati pengalaman berlibur tradisional nan otentik, bisa bergabung dengan nelayan setempat untuk memancing ikan memakai perahu tradisional yang digerakkan mesin tempel dan layar.

Bagi anda yang hendak berkunjung ke pantai Soka bersama keluarga dan kerabat, jangan kuatir, karena di dekat area pantainya sudah terdapat lahan parkir luas dan juga sejumlah prasarana untuk melepas lelah, diantaranya restoran dan juga beberapa villa serta bungalow.

Untuk sampai ke lokasi pantai ini diperlukan jarak tempuh sekitar 60 km dari Bandara Udara Internasional Ngurah Rai atau kurang lebih 2 jam perjalanan menggunakan mobil. Jika anda datang dari arah Denpasar, jalan menuju Pantai Soka berada di sisi kiri jalan; tepatnya sekitar 100 meter setelah melalui Soka Indah Restaurant. Siap untuk menyambangi pesisir nan unik ini? (Billy Bagus)

Facebook
Twitter

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Most Popular

Dispatch Bongkar Rahasia Kencan Idol Korea

TELENEWS.ID - Bagi kamu pecinta industri hiburan Korea tentu sudah tidak asing dengan media yang cukup fenomenal yakni Dispatch. Layaknya Lambe Turah...

Maeda Tadashi, Samurai Jepang yang Membantu Kemerdekaan Indonesia

TELENEWS.ID - Kemerdekaan Republik Indonesia tidak lepas dari peran penting beberapa tokoh tanah air yang ingin bebas dari belenggu penjajah. Namun, jangan...

Pemprov DKI Menghentikan Pembiayaan Ajang Formula E

TELENEWS.ID - Penyelenggaraan Formula E yang sedianya dilaksanakan tahun ini harus tertunda akibat adanya pandemi Covid-19. Tidak kunjung mendapatkan kejelasan, pihak DKI...

Pengadaan Rapid Test, Pemprov DKI Melakukan Pemborosan 1,19 Miliar

TELENEWS.ID - BPK merilis Laporan Hasil Pemeriksaan (LHP) mengenai laporan keuangan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta. Hasilnya, dalam laporan tersebut Pemprov DKI Jakarta...